Ganti Judul dan ALt sendiri

MANFAAT BLOGGING UNTUK IBU RUMAH TANGGA

Hai, Happymoms! 

Status sebagai ibu rumah tangga masih saja dipandang sebelah mata. Seringkali dilabeli dengan kata "hanya atau sekadar". Karena ibu rumah tangga bukanlah sebuah profesi yang bergaji. Padahal tugasnya sangat banyak dengan job description yang banyak pula. Jam kerjanya 24 jam dalam 7 hari. Luar biasa, kan?

Hal inilah yang menyebabkan banyak para ibu rumah tangga mencari cara untuk release stress atau sarana untuk mengekspresikan diri, salah satunya dengan blogging. Lalu apa saja manfaat blogging bagi ibu rumah tangga? Simak obrolan saya dengan seorang momblogger wannabe berikut ini.

Manfaat blogging untuk momblogger
Sharing sessions with Insani Miftahul Jannah

Blogging dan Ibu Rumah Tangga

Keinginan untuk menjadi seorang momblogger ternyata tidak hanya milik saya seorang, ada banyak ibu rumah tangga yang sudah terjun dan malang melintang di dunia per-blogging-an Indonesia.

Salah satu komunitas ibu-ibu blogger, Momblogger Indonesia, dalam laman situsnya mengklaim bahwa mereka telah mempunyai anggota lebih dari 3.000 orang. Belum lagi seabreg komunitas lain seperti Komunitas Emak Blogger, Ibu-ibu Doyan Nulis, Pasukan Blogger Joeragan Artikel, Komunitas Blogger Gandjel Rel, dan masih banyak lagi. Apalagi ditambah para alumni dari Blogspedia Coaching, kebayang kan banyaknya para ibu yang menekuni dunia blogging?

Tentu mereka tidak hanya sekedar iseng. Jika tidak ada manfaat dari blogging yang mereka rasakan, buat apa tetap ditekuni? Dan mengapa justru semakin hari semakin banyak para ibu yang tertarik untuk blogging?

Saya pun akhirnya memutuskan untuk serius blogging setelah melihat kiprah para momblogger itu. Dan saya semakin bersemangat saat bertemu dengan para ibu di Blogspedia Coaching batch 4 ini. Salah satunya adalah Mbak Insani Miftahul Jannah. Siapakah dia?

Momblogger Insani Miftahul Jannah

Pemilik blog Hanya Insani ini lahir di Ngawi, Jawa Timur, 27 tahun yang lalu. Seorang ibu dari cowok kecil berusia 1 tahun. Kesehariannya sebagai ibu rumah tangga tidak menyurutkan semangatnya untuk terus berkarya, meskipun dari rumah. Mbak Insani, panggilan saya kepadanya, bekerja sebagai fulltime remote worker untuk sebuah perusahaan di Jakarta. Tugasnya tentu tak jauh dari kegemarannya, yaitu menulis.

Manfaat blogging untuk ibu rumah tangga

Interaksi saya dengan Mbak Insani ini ternyata bukan kali pertama. Mbak Insani mengingat saya sebagai salah satu pelanggan di sebuah web pasar sayur online. Saat itu dia sebagai admin penerima order. Kami juga pernah satu WA grup sebuah komunitas bisnis. Dan sekarang kami dipertemukan sebagai partner belajar. Benar-benar dunia itu sempit, ya?

Lulusan S1 Pendidikan dari kampus Universitas Negeri Sebelas Maret Surakarta ini mengaplikasikan keilmuannya melalui tulisan-tulisan yang dibuatnya. Termasuk dalam blog-nya. Mengangkat tema pendidikan, Mbak Insani ingin memberikan edukasi seputar dunia pendidikan, karier juga parenting.

Mana, nih, yang masih suka bilang kalau jadi ibu rumah tangga itu sayang sama ijasahnya?

Ini salah satu bukti meski tidak kerja kantoran, masih dipakai kok ilmunya. Eeh, malah sewot sendiri saya, hee ....

Penasaran apa manfaat blogging yang dirasakan oleh Mbak Insani. Yuk, simak hasil kami berikut ini!

Manfaat Blogging untuk Ibu Rumah Tangga ala Insani Miftahul Jannah

Dalam satu postingannya tentang alasan blogging, Mbak Insani menyebutkan bahwa blogging mempunyai banyak manfaat untuk dirinya.
"Menulis blog bagiku merupakan kegiatan yang menyenangkan dan bermanfaat. Selain bisa berbagi informasi dengan orang lain, menulis blog juga bisa membantuku menyalurkan hobi, mengekspresikan diri, meningkatkan keterampilan menulis, atau bahkan menghasilkan uang (suatu saat nanti)."

 

1. Berbagi Informasi

Mbak Insani ingin berbagi info seputar dunia pendidikan. Hal itu karena latar belakang jurusan kuliahnya adalah pendidikan. Mbak Insani menyampaikan bahwa dia merasakan sekali manfaat dari pendidikan untuk hidup. Kualitas dari pendidikan akan menentukan masa depan.

Menulis dengan topik ini akan menjadi legendary post yang akan selalu dibutuhkan dan bermanfaat sepanjang masa. Melalui blognya, Mbak Insani berharap bisa berbagi ilmu dan menjadi amalan jariyah yang terus bermanfaat meski nanti telah wafat.

2. Menyalurkan hobi

Rutinitas pekerjaan rumah tangga seringkali menghadirkan kejenuhan. Para ibu harus mencari cara untuk mengembalikan mood agar kembali bersemangat. Caranya dengan menyempatkan diri untuk me time.

Inilah yang dirasakan oleh Mbak Insani. Dia berusaha meluangkan waktu di sela pekerjaan dan tugas sebagai ibu rumah tangga, untuk menyalurkan hobi menulisnya. Bekerja dan me time tentu berbeda, meskipun sama-sama menulis.

Menulis blog sebagai penyaluran hobi dan me time akan terasa lebih menyenangkan. Tujuannya memang untuk bersenang-senang, tapi bisa tetap produktif dan bermanfaat.

Manfaat blogging untuk ibu rumah tangga

3. Mengekspresikan diri

Pergantian lingkungan setelah resign bekerja memang menjadi tantangan tersendiri bagi para ibu rumah tangga. Telah terbiasa bertemu dengan banyak teman, berinteraksi dengan banyak orang, lalu berubah interaksinya hanya seputar keluarga saja.

Maka Mbak Insani membutuhkan ruang untuk tetap bisa mengekspresikan diri. Lalu, dipilihlah media blog sebagai sarananya.

"Aku memilih menulis di blog sebagai tempatku menyampaikan pikiran, perasaan, atau mengekspresikan diriku. Menulis di blog merupakan cara terbaik bagiku untuk menuangkan pikiran, perasaan, dan ide. Melalui blog juga, aku bisa membagikan ceritaku kepada dunia."

4. Meningkatkan kemampuan menulis

Ada sebuah ungkapan bahwa menulis itu ibarat pisau, jika sering diasah maka akan semakin tajam. Semakin sering kita menulis maka kualitas tulisan kita akan semakin baik.

Mbak Insani menekankan sekali hal ini. Bahwa dia harus terus mengasah keterampilan menulisnya. Dengan blogging dia terpacu untuk terus menulis dan belajar banyak hal baru. Termasuk menaklukkan berbagai tantangan untuk blogging, seperti One Day One Post.

5. Menghasilkan cuan

Sebagai seorang istri, tentunya para ibu rumah tangga ingin bisa membantu ekonomi keluarga. Dan pastinya akan menyenangkan ketika kita bisa mendapatkan penghasilan dari mengerjakan apa yang kita sukai, demikian prinsip Mbak Insani.

Maka dari itu, Mbak Insani mendorong dirinya untuk terus belajar dan menulis blog. Dia yakin bahwa suatu saat nanti ketekunannya mengelola blog akan mendatangkan banyak hasil, salah satunya adalah cuan. Sehingga blogging bisa jadi sumber penghasilan tambahan bagi keluarga.

Blogging dan Masa Depan Ibu Rumah Tangga

Seorang ibu pastinya ingin meninggalkan warisan yang tak ternilai harganya bagi anak cucunya kelak. Bukan hanya warisan harta yang akan habis dipakai tapi sesuatu yang tak habis, tak hilang, penuh pengajaran dan manfaat.

Bagi Mbak Insani, blog hanyainsani.blogspot adalah warisan, bukan hanya untuk keturunannya, tapi juga menjadi peninggalan bagi banyak orang. Warisan yang tidak akan memecah belah persaudaraan.

Manfaat blogging untuk ibu rumah tangga
hanyainsani.com

Mbak Insani juga menambahkan bahwa menulis di blog juga menjadi rumah bagi dirinya untuk berkarya dengan lebih bebas. Tanpa aturan baku dan sifatnya yang tak lekang waktu.

Meski demikian, di sisi lain Mbak Insani juga menyadari ada tantangan yang dia hadapi saat blogging. Yaitu konsisten. Caranya menyiasati hal itu adalah bergabung dengan kelas atau komunitas blogger. Dengan memiliki lingkungan (circle) yang mendukung, Mbak Insani harap bisa memperoleh motivasi lebih untuk tetap istiqomah.
"Kalau mau kecipratan manfaat yang positif kan harus pilih-pilih bergaul dengan siapa, seperti halnya berkawan dengan penjual parfum biar ketularan wanginya."
Berusaha terus bisa konsisten blogging, bisa mengelola dengan baik dan menjadikannya sebagai personal branding, itu adalah goal Mbak Insani. Dari sana dia juga berharap bisa membantu orang lain, bisa bekerja sama atau kolaborasi dengan banyak pihak juga.

Ibu muda ini ingin fokus karena banyak sekali manfaat blogging yang bisa dia rasakan. Bagiamana dengan para ibu lainnya, sudah siap merasakan banyak manfaat dari blogging?


Yuk, semangat blogging!

9 comments

Terima kasih sudah mampir. Semoga artikel ini bermanfaat. Silakan dibaca juga postingan lainnya.
Dan Mohon tidak meninggalkan link hidup. Jika terdapat link hidup, mohon maaf komentar akan dihapus.
  1. Masyaallah sangat rapi dan tertata. Penulisannya juga ngalir dan enak dibaca. Semangat dan selalu Istiqomah ya mba

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aamiin. Terima kasih sudah berbagi cerita dan inspirasinya.

      Delete
  2. Akupun merasa hal yg sama saat berkenalan lenih dekat dg teman main di tugas ini. Dunia selebar daun kelor y mba. Ternyata kenalan dan bersinggungan sebelumnya.

    ReplyDelete
  3. Semua ibu rumah tangga wajib baca tulisan menarik ini 😍

    ReplyDelete
  4. Baca quote dari mbak Insani,jadi makin yakin kalau aku kecemplung di komunitas yang benar nantinya, blogspedia coaching. Biar sama2 jago ngeblog.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Masya Allah, semangat terus! Semoga jadi sarana kebaikan untuk semua, ya ...

      Delete